-->

4 Orang Indonesia Yang Sukses di Bisnis Online

Sukses di Bisnis Online

     Internet di zaman sekarang sudah digunakan oleh banyak orang. Jadi tidak heran jika internet dapat digunakan untuk menghasilkan uang yang melimpah. Banyak orang sukses dari online atau internet yang mungkin tidak diketahui banyak orang namun kali ini saya hanya menyebutkan beberapa saja. Inilah 4 pebisnis online sukses yang dapat menjadi inspirasi anda.

4 Pebisnis Online Sukses


1. Andrew Darwis

     Andrew Darwis adalah pemilik situs media terbesar di Indonesia yaitu kaskus.co.id. Pasti anda sudah tau tentang situs ini, kaskus adalah situs komunitas terbesar di Indonesia dan sampai saat ini kaskus masih terbilang ramai dikunjungi dan memiliki sekitar 4,5juta member woow luar biasa banyaknya. Prestasi yang didapatpun juga luar biasa, Pertama Pada tahun 2008 dari Microsoft = KASKUS Web Site That Recognized As Indonesia Innovation Top website 2008, Yang Kedua Tahun 2009 oleh Indosat = The Online Inspiring Award 2009,
     Keberhasilan yang dia capai tidaklah mudah. Sebelum masa jaya nya Andrew Darwis juga pernah mengalami kegagalan dalam mengembangkan Kaskus. Tapi dengan semangat juangnya dia bisa membuat dan mengembangkan Kaskus menuju kesuksesan.

2. Hendrik Tio

     Hendrik Tio adalah pemilik toko online yang terkenal yaitu Bhineka.com yang berdiri sejak tahun 1999. Tahukah anda bahwa toko online tersebut dapat memperoleh omset sekitar 60Milyar pertahun. Hendrik Tio pada waktu itu mencoba bisnis dengan modal 100juta uang segitu cukup besar pada waktu itu. Dan dengan modal besar Hendrik tio tidaklah langsung sukses dan sering mengalami kegagalan Karena pada waktu itu pengguna internet tidak ramai seperti saat ini. Namun dengan usaha dan talentanya dia dapat meraih kesuksesan sampai sekarang.

3. Rudi Salim

     Rudi Salim memulai bisnisnya dengan bisnis pembiayaan online atau kredit online. Rudi Salim juga berbisnis online kususnya di game online. Rudi Salim berhasil mendirikan 8 cabang di 8 kota dan berhasil meraih omset 1,3Milyar perbulan waow. Dalam memulai bisnis ini Rudi Salim sering mendapa kesulitan dan pernah ditipu dan mendapat kerugian belasan juta. Namun pada akhirnya Rudi Salim dapat berkembang dengan bisnis nya dan meraih kesuksesan.

4. Budiono Darsono

     Budiono Darsono adalah orang pertama yang sukses mendirikan situs berita online di Indonesia. Situs Budiono yang terbilang sukses adalah detik.com. pasti situs ini sudah tidak asing bagi para pengguna internet.
     Awal mula didirikannya Detik.com adalah disaat Budiono Darsono kehilangan pekerjaannya, dia pun tidak menyerah dan dengan ide yang dia fikirkan saat itu perlahan dia memulai Membesarkan website Detik.com. Pendapatan Budion pun bisa dibilang sangatlah besar. Karena pengunjung dari website tersebut sangatlah banyak dan harga space iklannya juga pasti mahal.



    Itulah 4 Pebisnis yang sukses di dunia Online. Dari cerita diatas dapat kita simpulkan bahwa hasil yang mereka dapat memerlukan perjuangan dan pantang menyerah saat dalam keadaan jatuh. Berusaha dan pantang menyerah kunci adalah kesuksesan. Semoga artikel ini bermanfaat bagi anda.

0 Response to "4 Orang Indonesia Yang Sukses di Bisnis Online"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel